Dua Semesta (2)
Di semesta dimana dunia Satria dan Maya berjalan sebagaimana mestinya.
Sebuah botol maskara menggelinding keluar dari pouch make up Maya, tak sempat ditangkap dan jatuh ke lantai. Maya juga tidak segera mengambilnya, karena ia sedang sibuk menggarisi kelopak matanya dengan eyeliner. Ia hanya melirik sekilas sebelum maskara itu menggelinding di lantai kamarnya, kemudian berhenti di kaki seseorang yang baru masuk kamar.